Jumat, 29 Mei 2015

Tugas Kewarganegaraan 3

Saya bangga menjadi warga negara Indonesia

wayang sebagai budaya asli indonesia




Pada dasarnya pengambilan tema wayang sebagai bahan untuk tugas ini adalah, karena saat ini kami merasakan kurangnya budaya budaya asli indonesia yang tidak di lestarikan secara baik, dan bahkan bukan tidak di pungkiri lagi, masyarakat saat ini merasa tidak peduli akan apa yang telah kita miliki saat ini, padahal menurut kami dari segi budaya ini lah indonesia bisa menunjukan betapa kayanya negara ini dengan berbagai budaya yang sangat beraneka ragam ke seluruh dunia, dengan keanekaragaman budaya ini dapat menjadikan indonesia di kagumi oleh banyak negara.

Tapi sayangnya saat ini sangat bertolak belakang dengan masyarakat indonesia, maka dari itu kami bertujuan kembali untuk menyampaikan dan memberikan beberapa pendapat bahwa kebudayaan yang telah kita miliki secara turun temurun dari nenek moyang kita haruslah kita lestarikan sampai kapanpun bahkan kepada generasi generasi kita selanjutnya, karena budaya yang melekat di dalam negeri ini merupakan identitas indonesia yang sesungguhnya kita miliki dari sejak dahulu kala, tentunya dengan melestarikan budaya ini kita juga ikut berpartisipasi untuk tetap menjaga budaya kita sehingga budaya kita tidak di diambil oleh negara lain.

Banyaknya budaya yang ada di dalam negara indonesia merupakan kebanggaan tersendiri yang kami rasakan saat ini, kekayaan budaya yang kita miliki ini merupakan salah satu keunggulan negara kita dari negara negara lain, ciri khas yang kita miliki sangat melekat dan merupakan identitas asli dari negara ini, maka dari itu berbanggalah menjadi warga negara indonesia karena kekayaan budaya, alam, dan yang lainnya, selain itu juga kita harus melestarikan serta menjaganya, sehingga dapat turun temurun kepada generasi generasi muda kita, maju terus indonesiaku aku bangga menjadi warga negara indonesia !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar